Flipside Instagram: Fitur Terbaru Instagram Mirip Second Account

Instagram, platform media sosial yang populer, baru-baru ini menghadirkan fitur terbaru bernama Flipside yang tersedia bagi pengguna di Indonesia. Fitur ini segera menarik perhatian publik dan menjadi viral karena memiliki kemiripan dengan fungsi akun kedua atau second account.

Umumnya, akun kedua atau bisa disebut dengan second account dibuat secara anonim dan diatur lebih pribadi daripada akun utama, kadang-kadang hanya diakses oleh orang-orang tertentu yang mengetahuinya.

Jadi, apa sebenarnya yang dimaksud dengan fitur Flipside Instagram?

Pengertian Flipside Instagram

Fitur Flipside Instagram memungkinkan pengguna untuk beralih ke halaman pribadi di mana mereka dapat mengunggah foto, video, dan Reels secara privat. Dengan menggunakan Fitur Flipside Instagram, pengguna dapat berbagi konten tanpa pengetahuan pengikut mereka, dan hanya dapat dilihat oleh kontak yang mereka pilih sendiri.

Cara Mengaktifkan Flipside Instagram

Cara Mengaktifkan Flipside Instagram

Bagi yang ingin mencoba Flipside, mengaktifkan fitur ini sangatlah mudah dan tidak memerlukan banyak waktu. Berikut adalah langkah-langkah untuk mengaktifkan Flipside Instagram:

  1. Buka aplikasi Instagram.
  2. Pilih menu profil.
  3. Klik tombol kunci yang terletak di pojok kanan bawah menu profil.
  4. Tunggu sampai akun Flipside aktif, yang ditandai dengan animasi layar yang berbalik atau “nge-flip”.
  5. Klik tombol “Hanya Anda yang dapat melihat flipside Anda”, lalu pilih nama pengguna yang ingin ditambahkan ke Flipside.
  6. Setelah selesai, klik tombol “selesai”.
  7. Klik tombol “+” untuk membuat unggahan.
  8. Sebelum mengupload konten, opsi penonton akan tersedia dalam versi Flipside.
  9. Jika sudah dipilih, klik “bagikan” untuk mengunggah konten.
  10. Ciri bahwa suatu konten dibagikan di Flipside akan tampak dengan munculnya tag di pojok kanan atas unggahan yang bertuliskan “Flipside”.
  11. Jika Anda ingin kembali ke akun seperti biasa atau keluar dari Flipside, cukup klik tombol kunci di pojok kanan bawah.

Cara Menggunakan Fitur Flipside Instagram

Cara Menggunakan Fitur Flipside Instagram

Dengan adanya fitur terbaru dari Instagram ini, para pengguna Instagram dapat menambahkan pengikut atau teman yang dianggap sangat dekat untuk melihat postingan foto atau video di Flipside. Pengguna yang ditambahkan ke daftar teman dekat (close friend) Flipside akan mendapatkan notifikasi sebagai pemberitahuan.

Untuk mengunggah konten di Flipside, pengguna hanya perlu menekan tombol “+” yang terletak di pojok kanan atas tampilan utama. Setelah itu, pilih opsi Flipside, dan unggahan akan ditampilkan dalam laman terpisah dari profil Instagram utama.

Jika ingin kembali ke profil utama Instagram, pengguna dapat dengan mudah mengklik ikon yang menyerupai kunci yang terletak di bagian kiri bawah laman Flipside.

Ditemukan Oleh Alessandro Paluzzi

Fitur yang sedang menjadi perbincangan di kalangan warganet Indonesia adalah Flipside, yang dikembangkan oleh seorang insinyur bernama Alessandro Paluzzi. Awalnya, fitur ini dikenal sebagai “Your Space”, di mana hanya pengguna Instagram dan beberapa orang yang dipilih yang dapat melihat sisi profil seseorang serta konten yang mereka bagikan.

Paluzzi menemukan bahwa pengguna dapat membuat foto profil, nama, dan bio khusus untuk Flipside mereka yang berbeda dari profil publik mereka. Fitur ini juga dilengkapi dengan alat untuk mengatur teman yang dapat melihat Flipside, serta opsi untuk menghapus semua orang dari daftar teman untuk memulai dari awal.

 

Content Writer at Maen Media | + posts

Seorang content writer yang menyukai musik, menonton film, traveling, dan tentu saja menulis.

Editor at Maen Media | + posts

Hiari merupakan seorang content editor di InboundID dalam hampir dua tahun terakhir.

Di luar itu, ia juga berpengalaman sebagai penulis lepas. Ia telah mengulas ratusan artikel untuk berbagai merek ternama dalam berbagai topik, seperti olahraga, kesehatan, properti, elektronik, gaya hidup, dan lainnya.

Ia memiliki ketertarikan terhadap pop culture dan punya hobi bermain mid-end game.

You may also like

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in Instagram