Satu lagi kabar public figure yang membuat gempar masyarakat Indonesia. Kabar mantan kiper Timnas dengan sejarah prestasi yang sangat membanggakan, Kurnia Meiga kini terdengar sangat memilukan.Â
Alasan inilah yang membuatnya sempat vakum, dan kini ia memutuskan untuk kembali menunjukkan dirinya melalui media sosial. Kabar ini sontak mengejutkan ribuan fans yang juga menjadi followers akun Instagram @egahermansyah maupun TikTok @kurniameiga_1Â
Kembalinya sang pemegang merek 1KM atau inisial nama saat masih aktif di lapangan hijau bersama Arema, viral di berbagai media sosial. Â
Desas-desus penyakit hingga perceraian dengan sang istri jadi pembicaraan hangat. Bagaimana kondisi mantan kiper Timnas Kurnia Meiga sebenarnya?Â
Begini Kondisi Mantan Kiper Timnas Kurnia MeigaÂ
Kurnia Meiga adalah mantan pesepak bola yang memegang posisi sebagai penjaga gawang Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2011 dan 2013. Â
Lelaki kelahiran 7 Mei 1990 ini merupakan adik dari mendiang Achmad Kurniawan yang juga pernah menduduki posisi serupa di Arema, tempatnya menghabiskan sebagian besar karier.Â
Melihat track record di ajang pertandingan sepak bola, Meiga tergolong salah satu pesepak bola yang cemerlang. Berbagai kejuaraan disabet, mulai dari Liga Super Indonesia tahun 2009-2010, Piala Gubernur Jatim tahun 2013, Piala Menpora tahun 2013, Inter Island Cup tahun 2014, hingga Piala Presiden tahun 2017.Â
Tak disangka, tahun 2017 menjadi salah satu puncak karier sekaligus menjadi tahun awal mula dirinya kehilangan hal yang paling berharga di hidupnya itu. Â
Dilihat secara fisik, kondisinya masih ideal seperti saat masih aktif di lapangan hijau dulu. Tegap dan juga sehat. Berbanding terbalik dengan organ matanya yang hanya tersisa kemampuan melihat lima persen di sudut mata.Â
Kekurangan itulah yang menjadi alasan dirinya sulit melanjutkan karier di dunia sepak bola. Berlanjut sampai 2023, ia masih terus bergelut dengan penyembuhan mata. Â
Kabar tersebut sampai di telinga Erick Thohir yang kemudian menginisiasi bantuan melalui PSSI. Tentu agar kondisinya dapat kembali pulih dan kembali ke lapangan, sebagaimana yang diharapkan Meiga.Â
“Untuk saat ini sambil didampingi Pak Erick untuk kesehatan, saya juga mungkin ada alternatif. Kita tak tahu mukjizat Allah. Kalau Allah kasih kesembuhan untuk bisa melihat lagi, saya akan aktif kembali,” kata Meiga disampaikan oleh CNN.Â
Penyakit Misterius yang Diderita Kurnia Meiga
Sejumlah upaya dilakukan Meiga dan keluarga untuk penyembuhannya. Tak terhitung dokter yang mendampingi pengobatan, hingga mengambil jalur non-medis karena penyakitnya misterius sebagaimana yang disampaikan Azhiera, mantan istri yang setia menemani sejak 2017-2023 dalam YouTube channel Denny Sumargo.Â
“Pengobatannya kita sudah lalui semua. Medis, alternatif, dan non medis juga sudah. Karena kebetulan dari awal sakit fisiknya sehat banget dan kemarin hasil dokter juga”.Â
Disampaikan juga oleh perempuan yang mendampingi dan merawat Meiga selama 7 tahun itu, penyakit misterius mantan suaminya bukan akibat diguna-guna. Â
Kondisi pilu jagoan mantan kiper Timnas itu disebabkan papilledema. Sebuah penyakit di mana saraf optik membengkak di area belakang mata akibat tekanan pada otak. Membuatnya harus terus-menerus cek rutin ke dokter.Â
Kesibukan itu menjadi alasan utama di balik tenggelamnya Meiga dari berita sepak bola beberapa tahun ke belakang. Itulah juga yang membuat matanya tampak keluar dari tempatnya, tidak seperti orang dengan penglihatan normal.Â
Jualan Online Demi Menyambung Hidup
Kondisi mantan kiper timnas Kurnia Meiga yang tak kunjung memberikan hasil signifikan membuatnya harus merelakan medali selama berkarier. Â
Aksi lain demi menyambung hidup membuat netizen bersimpati. Dengan kondisinya yang terbatas, Meiga mencari penghasilan dengan berjualan online, dari emping hingga kaus Jersey. Dirinya bahkan terbuka dengan undangan para influencer berbagai media sosial dan juga artis.Â
Meski demikian, semangat hidup lelaki dengan tinggi badan 187 cm itu tampak masih membara, sebagaimana di lapangan hijau dulu. Secara tidak langsung memberi contoh kepada sekitar agar terus berjuang apapun permasalahan hidup yang dilalui.