Kulit merupakan organ penting yang melindungi tubuh dan organ dalam tubuh dari lingkungan luar, seperti sinar ultraviolet, paparan zat berbahaya, infeksi.
Selain itu kulit merupakan indra perasa yang juga membantu tubuh untuk bergerak leluasa.
Dilansir dari situs hellosehat.com kulit merupakan organ terpanjang yang jika dibentangkan mencapai luas hingga 2m2 pada manusia dewasa.
Kulit bersifat tahan air, lentur, namun tetap kuat. Jika diraba, permukaan kulit terasa halus dan ditumbuhi rambut atau bulu halus yang tumbuh dari pori-pori untuk mengeluarkan keringat.
Sedangkan strukturnya terdiri dari tiga lapisan, yaitu epidermis, dermis, dan hipodermis.
Setiap orang memiliki karakter kulit yang berbeda, terutama pada bagian kulit wajah.
Secara umum, terdapat 5 jenis kulit wajah, yaitu kulit normal, kulit berminyak, kulit kering, kulit wajah kombinasi, dan kulit sensitif.
Perbedaan jenis kulit tersebut dipengaruhi oleh sejumlah faktor, di antaranya adalah kandungan minyak yang menutrisi kulit, tingkat kepekaan atau sensitivitas kulit terhadap bahan kimia, kandungan air yang memengaruhi kelembaban dan menjaga elastisitas kulit.
Oleh karena itu, kamu membutuhkan pengetahuan lebih lanjut bagaimana merawat kulit wajah sesuai jenis kulit yang kamu miliki.
Yuk, simak penjelasan tentang apa dan bagaimana perawatan yang tepat bagi kamu yang memiliki kulit wajah berjenis kombinasi!
Apa Itu Kulit Wajah Kombinasi
Kulit wajah kombinasi adalah jenis kulit yang memiliki karakteristik campuran dari dua jenis kulit yang berbeda di berbagai bagian wajah.
Biasanya, beberapa area wajah cenderung berminyak, sementara area lainnya bisa kering atau normal.
Kulit wajah kombinasi ditemukan pada banyak orang.
Dengan karakter campuran, maka perawatan kulit wajah kombinasi menjadi tantangan tersendiri.
Pasalnya, kamu perlu menyesuaikan produk perawatan dengan kebutuhan berbeda di zona-zona kulit wajah.
Untuk bisa merawatnya dengan baik, penting bagi kamu memahami ciri-ciri dan kebutuhan khusus untuk kulit wajah berjenis kombinasi.
Ciri ciri Kulit Wajah Kombinasi
Kulit wajah adalah salah satu aspek penampilan yang sangat diperhatikan oleh banyak orang.
Untuk merawat kulit ini dengan baik, penting untuk memahami ciri-ciri khas kulit wajah yang kamu miliki.
Berikut ini ciri-ciri kulit wajah tipe kombinasi untuk kamu pelajari.
1. Zona Berminyak (T-Zone)
Zona T meliputi dahi, hidung, dan dagu, adalah area yang cenderung berminyak.
Kelenjar sebasea di zona ini lebih aktif, menghasilkan lebih banyak minyak.
Sebum berlebih di zona ini seringkali dapat menyebabkan masalah kulit seperti jerawat dan komedo.
2. Zona Kering atau Normal
Sementara itu, zona lain di wajah seperti pipi dan kulit di sekitar mata cenderung lebih kering atau memiliki karakteristik normal.
Kulit di zona ini kurang berminyak dan mungkin memerlukan perawatan yang lebih lembut.
3. Pori-pori Besar
Kulit wajah kombinasi seringkali memiliki pori-pori yang lebih besar di zona berminyak. Hal ini membuat minyak sebum jadi lebih terlihat.
4. Masalah Kulit
Jerawat cenderung muncul di zona berminyak. Sementara zona kering atau normal mungkin lebih rentan terhadap masalah kulit kering, kemerahan, atau ketidaknyamanan.
5. Sensitivitas
Beberapa orang dengan kulit wajah kombinasi juga memiliki kulit yang sensitif. Kulit jadi lebih rentan terhadap iritasi oleh produk perawatan kulit tertentu.
Cara Merawat Kulit Wajah Kombinasi
Terkadang, memiliki tipe kulit wajah kombinasi bikin kamu merasa serba salah dalam hal memilih produk perawatan dan cara merawat kulit yang tepat.
Wajah terasa berminyak sekaligus kering di saat bersamaan. Namun, mengingat jenis kulit ini merupakan yang paling banyak dimiliki orang, maka kamu tidak sendirian.
Dengan perawatan yang tepat, kamu dapat memiliki kulit yang sehat dan tampil bercahaya. Berikut ini cara merawat kulit kombinasi dengan tepat.
1. Pembersihan yang Tepat
Gunakan pembersih wajah yang lembut untuk membersihkan wajah dua kali sehari untuk menghilangkan kotoran, minyak berlebih, dan sisa makeup.
Pilih pembersih yang cocok untuk kulit kombinasi, tetapi hindari produk yang terlalu keras yang dapat mengeringkan kulit.
2. Pilihan Pelembab yang Tepat
Gunakan pelembab yang dirancang untuk kulit kombinasi. Pelembab khusus memiliki kandungan yang bisa menyesuaikan untuk zona berminyak dan untuk zona kering atau normal.
Pastikan produk pelembab bebas non-komedogenik agar tidak menyumbat pori-pori.
3. Perlindungan Matahari
Penggunaan tabir surya setiap hari sangat penting untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV.
Pilih produk tabir surya yang non-komedogenik yang sesuai untuk kulit kombinasi.
Pilih juga tingkat SPF sesuai kebutuhan aktivitas di dalam atau luar ruangan yang kamu lakukan dan menggunakan perlindungan kulit terhadap matahari tersebut setiap hari, bahkan saat cuaca mendung.
4. Perawatan Kulit yang Tepat
Gunakan produk perawatan kulit yang sesuai dengan kebutuhan kulit.
Kandungan asam salisilat ampuh sebagai eksfolian kimia untuk mengatasi masalah jerawat. Kamu juga bisa menggunakan produk dengan anti-jerawat untuk zona berminyak yang mengandung benzoyl peroxide.
Dilansir dari situs www.halodoc.com zat kimia tersebut dapat membantu mengatasi peradangan jerawat, membunuh bakteri dan membersihkan sel-sel kulit mati.
5. Perhatian Khusus
Berikan perhatian ekstra pada zona berminyak.
Kamu bisa melakukan perawatan tambahan seperti menggunakan produk eksfolian untuk membantu mengontrol produksi minyak berlebih.
Sedangkan untuk mengatasi masalah di zona kering, kamu juga bisa menggunakan masker wajah kombinasi satu kali seminggu.
6. Hindari Produk yang Mengiritasi
Hindari produk perawatan kulit yang mengandung alkohol atau bahan-bahan keras lainnya. Produk tersebut bisa mengiritasi kulit dan membuat kulit jadi lebih sensitif.
7. Pola Makan
Perhatikan pola makan sehat dengan mengonsumsi makanan kaya antioksidan dan nutrisi yang mendukung kesehatan kulit. Penuhi asupan air setiap hari untuk menjaga keseimbangan kulit Anda dari dalam.
8. Konsultasi dengan Ahli Kecantikan atau Dermatologis
Jika kamu memiliki masalah kulit yang lebih kompleks atau tidak yakin tentang produk yang cocok, kamu bisa berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter ahli kecantikan atau seorang dermatologis.
Dengan perawatan yang tepat, kulit wajah kombinasi bisa tampil sehat dan bercahaya. Ingatlah bahwa setiap orang memiliki jenis kulit yang unik.
Oleh karena itu, sangat penting untuk memahami kebutuhan khusus dan menyesuaikan perawatan yang tepat dengan karakteristik kulit kamu.